Semarak INDEFFEST 2025 Meriahkan HUT RI ke-80
Acara berlangsung meriah selama dua hari, 13–14 Agustus 2025, di lapangan sekolah. Dukungan penuh datang dari Kepala Sekolah Bapak Ahmad Fadholi, M.Pd dan Kesiswaan Ibu Sriwi Agustika, S.Pd, yang dalam sambutannya menegaskan pentingnya kegiatan semacam ini untuk membangun semangat nasionalisme di kalangan pelajar.
Beragam lomba turut memeriahkan suasana. Ada orasi kemerdekaan yang menjadi wadah aspirasi siswa, serta lomba estafet sarung, air, dan kardus yang melatih kerja sama dan kekompakan. Lewat lomba K3 (Kebersihan, Kerapihan, Keindahan), siswa diajak menyadari bahwa kelas yang bersih dan rapi membuat belajar lebih nyaman sekaligus memberi ruang bebas untuk berkembang. Tak ketinggalan, lomba tradisional makan kerupuk menambah keceriaan sekaligus mengingatkan pada kesederhanaan dan perjuangan masa lalu.
Tak hanya siswa, para guru pun ambil bagian. Lomba balon sarung (voli balon) penuh gelak tawa, sementara cup stacking mengajarkan fokus untuk membangun fondasi yang kuat untuk mencapai puncak.
Ketua PR IPM, Sri Cahaya Lestari, menegaskan bahwa tujuan utama INDEFFEST adalah
menumbuhkan nasionalisme sekaligus mempererat persaudaraan.
“Kemenangan memang menyenangkan, tapi yang lebih penting adalah kebersamaan dan
sportivitas. Tujuan lomba ini bukan hanya mencari pemenang, tapi membangun rasa
persaudaraan di antara kita,” ujarnya.
Suasana kian meriah saat panitia menyerahkan hadiah kepada para pemenang. INDEFFEST pun
ditutup dengan semangat kebersamaan, mengingatkan bahwa kemerdekaan tidak hanya untuk
dikenang, tetapi untuk diisi dengan karya nyata dan cinta tanah air.
Dengan INDEFFEST 2025, SMK Muhammadiyah 3 Cileungsi kembali menegaskan dirinya
sebagai sekolah yang tidak hanya berfokus pada akademik, tetapi juga membina karakter,
solidaritas, dan nasionalisme generasi muda.
Informasi Pendaftaran SPMB
Website: www.smkmugacileungsi.sch.id
Instagram: @smkmuh3cils
Telepon: 0838-3415-3888

Kemendikdasmen Menggandeng PP IPM Gelar Sosialisasi TKA untuk Siswa Muhammadiyah Cileungsi
“Tes Kemampuan Akademik (TKA) kini jadi syarat penting untuk masuk perguruan tinggi melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP). Tak mau pelajar Muhammadiyah tertinggal, Kemendikdasmen bersama PP IPM turun langsung ke Perguruan Muhammadiyah Cileungsi untuk menggelar sosialisasi dan memberikan pemahaman mendalam tentang aturan baru ini”

Merah Putih Berkibar, Siswa SMK Muga Kobarkan Semangat Juang!
Upacara bendera di SMK Muhammadiyah 3 Cileungsi pada Senin, 22 September 2025 berlangsung khidmat dan tertib. Pembina upacara kali ini ialah Ibu Nurlaila Insyiroh, S.T., Beliau menekankan pentingnya kejujuran sebagai kunci kesuksesan dan masa depan yang gemilang. Rangkaian kegiatan yang diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an hingga pengucapan janji pelajar berjalan lancar, penuh semangat, serta mencerminkan rasa cinta tanah air. Kehadiran petugas SIGAP turut memastikan suasana upacara tetap kondusif dan tertib.

Meriahkan Kemerdekaan, IPM SMK Muhammadiyah 3 Gelar INDEFFEST 2025
Rayakan Kemerdekaan Indonesia dengan hati yang senang dan semangat untuk terus memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

Motivasi Pagi Bersama Kepala SMK Muhammadiyah 3 Cileungsi
Mari kita buang fix mindset di dalam diri kita, dan bangun growth mindset kita dan bergantung kepada Allah maka InsyaAllah Kita akan menjadi orang-orang yang sukses.

MAPECAP PR. IPM SMK MUHAMMADIYAH 3 CILEUNGSI: Membentuk Kader yang Berintegritas
PR Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) SMK Muhammadiyah 3 Cileungsi sukses menggelar acara Masa Pembekalan Calon Pimpinan (MAPECAP) pada tanggal 26-27 Oktober 2025

MIP PR IPM SMK Muhammadiyah 3 Cileungsi: Mempererat Ikatan Persaudaraan Pengurus dan Demisioner di Bakso Prasmanan Pakansari
Dalam rangka mempererat ikatan persaudaraan antar pengurus baru dan demisioner, Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) SMK Muhammadiyah 3 Cileungsi menggelar acara MIP pada tanggal 11 Januari 2024 di Bakso Prasmanan Pakansari
